Skip to content

suarane

podcast, radio, audio

  • HOME
  • Podcast
  • Blog
  • Apa itu Podcast?
  • The Storyteller
  • Kontak

The Storyteller

<SIGNATURE TUNE – IN 5 SECS, UNDER, FADE OUT>

Halo, panggil saya Rane.

Saya lebih suka menyebut diri seorang pencerita, seorang storyteller, karena dengan mudah bisa merangkum semua hal  yang pernah saya geluti sejak kuliah hingga Anda membaca tulisan ini.

Maksudnya begini.

<SFX: CASSETTE RE-WIND SOUND>

Jadi waktu saya lahir..

<SFX: CASSETTE STOP>

Mmmm.. oke itu terlalu jauh.

<SFX: CASSETTE FAST FORWARD SOUND>

Saya adalah salah seorang pendiri Paberik Soeara Rakjat, sebuah perusahaan yang saya dan dua teman lain dirikan di Jakarta pada penghujung 2019. Produk utama perusahaan kami adalah cerita, terutama melalui medium audio/ podcast, baik dalam bentuk pelatihan, konsultasi, produksi maupun pemasaran.

<SFX: CASSETTE RE-WIND SOUND>
<SFX: MUSTANG ENGINE REVVING – IN 2 SEC, UNDER>

Sebelumnya sejak 2014 saya mengandalkan kemampuan bercerita untuk ikut membantu klien-klien agency tempat saya bekerja di Bangkok dalam menjualkan produk-produk mereka melalui medium digital. Klien utama saya adalah sebuah perusahaan otomotif besar Amerika, khususnya untuk pasar-pasar di Kawasan Asia Pasifik dan Timur Tengah.

<SFX: CASSETTE RE-WIND SOUND>
<MUSIC: SHAMISEN PLAYING – IN 5 SECS, UNDER>

Jauh sebelum bekerja di agency itu, sekitar awal 1990 sampai 2014 saya sudah asik bercerita lewat medium radio siaran, mulai dari Radio Bahana dan jaringan radio Masima Corporation di Jakarta, Mediacorp Radio Singapura, hingga Radio Jepang, NHK World di  Tokyo, Jepang.

<MUSIC: DAILY SOURCE COUDE RECORDING – IN 5 SECS, UNDER>

Pada masa-masa bekerja di radio itulah, suatu hari di penghujung 2004 saya berjumpa dan langsung kepincut pada medium bercerita lain yang ketika itu baru saja diperkenalkan oleh seorang mantan penyiar MTV di Amerika. Mirip radio, tapi bisa didengarkan kapan saja tanpa harus terikat waktu. Namanya waktu itu masih asing di telinga: Podcast!

But it was love at first hearing..  <3

<MUSIC: HARP – IN, UNDER, BED>

Berawal dari pendengar setia, setahun kemudian medium baru itu banyak menyita waktu saya, baik di pekerjaan maupun pribadi, dari dulu hingga kini, dan saya yakin akan terus berkembang pesat sampai entah sampai kapan, selama manusia punya telinga.

<MUSIC: HARP – IN, 5 SECs, OUT>

Latest updated:
Ciputat, 12 Agustus 2022

Saat mahluk bernama Covid-19 tengah bercokol dalam tubuh dan Bill Champlin sedang berteriak-teriak di pelantang telinga.

—

NB: Oya, kalau ada waktu, mari berteman lewat berbagai platform media sosial saya di Facebook, Instagram, Twitter, atau melalui laman profesi saya di LinkedIn. Tertarik belajar podcast, silakan ke Youtube.com/suarane.

Saya juga punya beberapa podcast yang mungkin cocok untuk telinga teman-teman. Podcast utama saya saat ini adalah Kepo Buku, sebuah podcast tentang buku yang saya asuh bersama dua teman, Steven di Ambon dan Toto di Singapura. Ada juga podcast Gen-B, sebuah journal audio pribadi, tempat saya ngoceh dan bereksperimen dengan berbagai gaya audio.

Saya senang berkenalan dengan teman-teman baru. Silakan tinggalkan pesan di sini atau langsung ke suarane@gmail.com

Rane

#NowPlaying: Look Away – Chicago, 1988 (Dianne Warren is a genius) 

2 thoughts on “The Storyteller”

  1. Dina Widhikirana says:
    07/04/2021 at 1:57 pm

    Izin belajar dari membaca dan mendengar Bang Rane _/\_

    Reply
  2. harmean says:
    25/06/2022 at 12:04 am

    kangen suaranya “kak” rane di radio jepang (aka NHK world) wkkw

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pencarian

Arsip

SUARANE BLOG

  • Telaah Sebelum Berbagi
  • Blog: Radio dan Sejarah Proklamasi
  • Kere-Aktif

SUARANE PODCAST

  • Episode 22 – Dari Seoul ke Khlong Toey: Kisah Seorang Fotografer
  • [Cerpen] The AXE Effect
  • S0504- Monetisasi Podcast

Pecinta Buku? Dengar Ini!

Copyright © 2023 suarane | Design by ThemesDNA.com